Jumat, 04 Mei 2012

KEGIATAN-KEGIATAN DALAM ORGANISASI DALAM SUATU PERUSAHAAN


KEGIATAN-KEGIATAN DALAM ORGANISASI DALAM SUATU PERUSAHAAN

Contohnya kegiatan Humas dalam PT. Nyonya Menir dalam menghadapi persaingan sebagai berikut:
Peran seorang PR ( Humas ) penting bagi suatu instansi atau perusahaan. Sebab PR
berfungsi menumbuhkan hubungan baik antara segenap komponen pada suatu lembaga atau
perusahaan dalam rangka memberikan pengertian, menumbuhkan motivasi dan partisipasi. Public Relations (PR) mempuyai tanggung jawab baik keluar maupun kedalam, untuk
menjaga eksistensi dari perusahaan dimana Public Relations (PR) tersebut berada. Kegiatan
Public Relations (PR) begitu besar, luas dan kompleks karena bukan hanya menangani pihakpihak yang berada di lingkungan dalam perusahaan tetapi juga pihak-pihak yang berada pada lingkungan luar organisasi yang beragam keinginan, kebutuhan dan kepentingannya.
Jamu sebagai obat tradisional Indonesia sudah dikenal sebagai bagian dari kebudayaan
yang telah berkembang dari generasi ke generasi. Banyaknya industri jamu sekarang ini
seperti PT Sido muncul, PT Jamu Jago menyebabkan tingkat persaingan semakin tinggi,
untuk mampu bertahan setiap perusahaan harus mampu memenangkan persaingan bisnis, serta
dapat mencapai tujuan perusahaan. Salah satu jamu tradisional yang masih eksis sampai
dengan sekarang ini adalah jamu Nyonya Meneer. Untuk bisa bertahan dalam persaingan ,
perusahaan harus mempunyai keunggulan bersaing ( competitive advantage ) dibandingkan
dengan kompetitornya. Keunggulan bersaing akan menjadi senjata untuk menaklukkan pasar
dan kompetisi.

Adapun ruang lingkup tugas PR dalam sebuah organisasi atau lembaga antara lain
meliputi aktivitas :

a. Membina hubungan ke dalam ( public internal )
    Yang dimaksud dengan public internal adalah public yang menjadi bagian dari
     unit/badan/perusahaan atau organisasi itu sendiri. Seorang PR harus mampu mengidentifikasi
     atau mengenali hal-hal yang menimbulkan gambara negative di dalam masyarakat, sebelum
     kebijakan itu dijalankan oleh organisasi.

b. Membina hubungan keluar ( public eksternal )
    Yang dimaksud public eksternal adalah public umum ( masyarakat ). Mengusahakan
     tumbuhnya sikap dan gambaran public yang positif terhadap lembaga yang diwakilinya.

Sumber: http://eprints.undip.ac.id/29115/1/SUMMARY_PENELITIAN_Daniar_Surya_N.pdf

Tidak ada komentar:

Posting Komentar